Peningkatan Saluran Irigasi Tersier

...

Yogyakarta (15/07/2022) Jaringan irigasi tersier adalah jaringan irigasi yang berfungsi sebagai prasarana pelayanan air irigasi dalam petak tersier yang terdiri dari saluran tersier, saluran kuarter dan saluran pembuang, boks tersier, boks kuarter, serta bangunan pelengkapnya.

Guna mengoptimalkan fungsi jaringan Irigasi pada tahun ini Dinas PUPESDM DIY melaksanakan pekerjaan peningkatan Saluran Irigasi Tersier di beberapa Daerah Irigasi di DIY. Pekerjaan peningkatan saluran irigasi tersier ini dilaksanakan melalui anggaran Dana Keistimewaan (DAIS).

 

Kondisi saluran irigasi yang masih berupa tanah dan pada beberapa titik juga terjadi penyempitan pada saluran mengakibatkan aliran air tidak maksimal. Sehingga perlu dilakukan peningkatan saluran irigasi tersier berupa pemasangan dinding/talud baru dan juga plester pada bagian bawah saluran.

Sampai dengan pertengahan tahun 2022 ini telah selesai beberapa pekerjaan peningkatan saluran irigasi tersier, diantaranya Peningkatan Saluran Irigasi Tersier jaringan irigasi D.I. Kuton, D.I. Sidoraharjo, D.I. Semoyo yang berlokasi di Kecamatan Berbah, Sleman dan D.I. Dadapan yang berlokasi di Kecamatan Piyungan, Bantul.

 

TENTANG

sda.dpupesdm.jogjaprov.go.id adalah website resmi dari Dinas PUPESDM Daerah Istimewa Yogyakarta di Bidang Sumber Daya Air dan Drainase. Segala informasi mengenai bidang SDAD bisa Anda temukan disini.Silakan kirim Saran & Masukan melalui menu kami yang telah tersedia, apabila ada permasalahan-permasalahan yang ingin ditanyakan.

LAYANAN

Jl.Bumijo No.5, Yogyakarta
+62 274 589091 / +62 274 589074
+62 274 550320 / +62 852 003 0000
sdadrainasediy@gmail.com

INFORMASI LAIN